Kebutuhan terhadap mobil tidak hanya untuk penggunaan pribadi saja. Banyak mobil yang sengaja diproduksi untuk tujuan bisnis atau niaga. Toyota sendiri memiliki barisan mobil niaga untuk berbagai kebutuhan. Salah satunya adalah dengan memproduksi Toyota Hiace yang sangat handal untuk dijadikan armada travel dan sejenisnya. Toyota Hiace sendiri memiliki reputasi tinggi untuk penggunaan travel dengan performa dan tingkat kenyamanan yang baik. Sekarang sudah dirilis Toyota All New Hiace yang merupakan generasi terbaru dengan beberapa update di beragam sisi.